Lirik Usaha Sablon Ini Biar Cepat Kaya dengan Modal Kecil!

Usaha Sablon Ini Biar Cepat Kaya dengan Modal Kecil

Usaha sablon modalnya kecil tapi untungnya besar. Balik modalnya hanya 3 bulan saja. Cocok buat pelaku bisnis pemula. Mau coba?

Pada kesempatan kali ini kami akan membahasnya lebih jauh. Jadi simak sampai selesai.

Read More

Sebagaimana kita tahu, sablon merupakan salah satu bisnis yang dicari setiap saat. Terlebih pada bisnis ini ada masa peak season, yakni saat pesanan membludak. Pesanan yang tinggi ini umumnya terjadi pada saat musim pemilu, baik di daerah maupun pusat.

Di momen ini, para politikus mengeluarkan uang belanja kaos sablon buat para simpatisan. Inilah momen lebaran buat para pengusaha sablon.

Sebenarnya, bisnis sablon tak hanya kaos. Ada beberapa paket usaha lain seperti plastik, mug, dan topi. Tapi pada kesempatan ini kami akan lebih fokus pada usaha kaos.

Jenis paket usaha sablon yang menguntungkan

Sebagaimana ditulis di atas, ada beberapa pilihan paket bisnis sablon yang bisa dijalankan. Dari pilihan peluang usaha ini, para pengusaha ada yang memilih menjalankan usaha secara manual, ada juga yang digital.

jenis paket usaha sablon yang menguntungkanPembahasan rincinya ada dalam ulasan berikut ini:

Kaos

Jenis pertama yang paling banyak peminatnya adalah kaos. Anda bisa membuat produk ini secara digital maupun manual.

Paket usaha sablon digital

Jika memilih cara digital, maka DTG cukup direkomendasikan karena saat ini sedang trend. DTG adalah singkatan dari Direct to Garment yang artinya langsung ke garmen.

Dengan mesin DTG, Anda bisa menjalankan bisnis kaos dari rumah. Hal ini karena dengan printer DTG Anda bisa langsung mencetak gambar sesuai pola yang diinginkan pada lembaran kain atau kaos. Praktis dan mudah!

Anda bisa melayani orang-orang yang ingin membuat kaos pasangan, kaos untuk kelompok belajar, seragam untuk outing, dll.

Mesin DTG terbaru bahkan bisa mencetak gambar 3D sehingga tampilannya terlihat lebih real dan hidup.

Manual

Cara manual juga masih diterapkan oleh para pebisnis di era digital seperti sekarang. Bisnis manual ini cocok untuk Anda yang ingin mencoba membuka usaha sablon kaos satuan.

Contoh bisnis sablon kecil-kecilan adalah menggelar lapak di pinggir jalan lengkap dengan mesin sablon manual. Selanjutnya, penjual akan menjajakan kaos putih yang ditawarkan dengan pemberian nama memakai jasa sablon.

Biasanya penjual seperti ini ada di pusat oleh-oleh yang menawarkan suvenir khas setempat dengan cetak nama di bagian belakang kaos. Kebutuhan modalnya sangat kecil, jadi kalau Anda masih ingin belajar, bisnis ini cukup direkomendasikan.

Topi

Usaha ini juga cukup menjanjikan sebab dengan mesin sablon Anda bisa membuat topi yang sudah ada namanya atau bergambar unik sesuai pesanan pelanggan. Sama halnya dengan kaos, bahan dari topi adalah kain.

Piring, mug, dan keramik

Anda juga bisa membuka usaha sablon mug, piring, atau keramik. Ketiganya berbahan keramik yang mudah pecah.

Agar menarik pembeli, para penjual biasanya menawarkan pembuatan mug bergambar dan ada tulisannya. Gambar yang dimaksud bisa foto pribadi atau orang yang sedang diberi hadiah.

Usaha sablon plastik

Selain kaos, bisnis inilah yang biasanya mendapatkan pesanan dalam partai besar. Sablonnya dilakukan pada plastik yang dipakai sebagai bungkus.

Pemesannya adalah orang-orang yang membuka usaha makanan, fashion, dan banyak lainnya. Jadi, sudah pasti belinya tidak akan satu dua, melainkan langsung puluhan bahkan ribuan.

Para pengusaha makanan, fashion, dll membutuhkan kresek yang ada tulisan merk atau logo toko. Mereka juga butuh plastik untuk membungkus produknya.

Berbeda dengan kaos yang lebih banyak dilakukan secara digital, para pelaku usaha sablon plastik biasanya lebih sering terlihat memilih cara manual.

Catatan: Jika Anda membuka marketplace tentang mesin sablon, maka akan ada banyak pilihan mesin all in one yang bisa dipakai untuk memulai bisnis sablon kaos, topi, hingga produk berbahan keramik.

Contoh perlengkapan dan modal paket usaha sablon kaos DTG

Meski ada banyak jenis bisnis yang bisa dipilih, kami akan secara khusus membahas tentang perlengkapan dan modal untuk membuka usaha kaos sablon DTG.

contoh perlengkapan dan modal paket usaha sablon kaos dtg

Perlengkapan dan rentang harganya

Ada beberapa hot item yang wajib ada saat hendak membuka usaha sablon digital ini, yakni:

Mesin printer DTG

Fungsinya adalah untuk mencetak gambar pada kaos. Mesin ini tidak memiliki batasan warna layaknya cara manual. Jadi hasil gambarnya lebih variatif, efektif, praktis, dan efisien.

Harga produk ini hampir sama dengan mesin usaha fotocopy bekas, yakni sekitar Rp 15.000.000,- tergantung spesifikasinya.

Hotgun Reigun

Anda juga butuh hotgun yang bentuknya menyerupai hairdryer. Alat ini berfungsi untuk membantu proses pengeringan hasil cetak pada kaos. Hotgun dipakai pada saat kaos masih ada di tatakan.

Harganya cukup murah, di bawah 1 juta. Dari 200 sampai 800 ribuan rupiah. Tapi mayoritas 300 ribuan rupiah.

Mesin press kaos

Setelah dianginkan sebentar menggunakan hotgun, kaos akan diangkat dari tatakan kemudian di-press memakai mesin ini agar tintanya dapat menyatu dengan kaos secara sempurna. Kualitasnya juga akan lebih bagus setelah melewati tahapan ini.

Harga mesin press kaos adalah sekitar 2 sampai 3 jutaan rupiah.

Kompresor

Fungsinya adalah menutup bulu-bulu kaos agar tertutup sempurna dan jadi lebih rata. Harganya Rp 950.000,-.

Kertas teflon

Fungsinya adalah melapisi mesin press kaos agar tinta tekstil tidak lengket pada elemen press kaos pada saat dipakai di mesinnya. Biasanya dijual lembaran, beli langsung banyak estimasi biayanya Rp 1.000.000,-.

Perlengkapan catridge dan cairan hard cleaner

Catridge memiliki fungsi untuk mengeluarkan warna pada kain atau kaos sesuai pola yang digambarkan.

Sementara cairan hard cleaner dipakai untuk membersihkan sisa-sisa tinta tekstil yang menempel pada DTG.

Item ini sangat penting saat Anda mendapatkan pesanan dalam jumlah banyak dan mesin harus bekerja ekstra untuk mencetak lebih banyak pola. Untuk item-item ini, anggarannya sekitar Rp 1.000.000,-

Perkiraan total modal usaha sablon dan estimasi BEP

Dengan uraian di atas, perkiraan total modalnya adalah:

  1. Mesin printer DTG Rp 15.000.000,-.
  2. Hotgun seharga Rp 300.000,-.
  3. Mesin press kaos Rp 3.000.000,-
  4. Kompresor Rp 950.000,-.
  5. Kertas teflon Rp 1.000.000,-
  6. Tinta, catridge, dan cairan hard cleaner seharga Rp 1.500.000,-.

Estimasi biaya totalnya adalah Rp 21.750.000,-.

Berikut ini perhitungan penjualan per kaos dengan harga kaos polos per biji adalah Rp 23.000,-.

  1. Harga kaos polos putih Rp 23.000,-.
  2. Jasa print DTG total Rp 25.000,-.
  3. Total modal yang dibutuhkan per lembar Rp 48.000,-.

Kemudian ditetapkan harga jual sebesar Rp 70.000,-, maka per item ada untung Rp 22.000,-.

Jika sehari saja bisa menjual 10 produk, maka labanya adalah Rp 220.000,-. Dalam satu bulan bisa untung Rp 6.600.000,-.

Estimasi balik modal: Rp 21.750.000 : Rp 6.600.000 = 3,3 bulan.

Tips membuka usaha sablon untuk pemula

tips membuka usaha sablon untuk pemula

Untuk memulai bisnis ini, perhatikan tips di bawah ini:

  1. Berani untuk mencoba dan mau belajar agar makin tahu banyak soal bidang usaha ini.
  2. Sediakan tempat untuk usaha.
  3. Siapkan modal.
  4. Siapkan peralatan atau perlengkapannya.
  5. Lakukan promosi secara serius, baik secara offline maupun online.
  6. Kreatif dan rajin.
  7. Bekerja sama dengan lembaga tertentu agar mendapatkan pesanan partai besar.

Sebagai pebisnis, Anda harus bermental baja dan pantang menyerah. Anda juga harus siap menghadapi setiap kendala yang ada.

Demikian informasi tentang usaha sablon secara lengkap. Bila Anda merasa kesulitan untuk membuka usaha versi digital, mulailah dengan yang manual sebagai bahan pembelajaran.

Related posts